Peserta PJTLN Kemas Ilustrasi Bersama Gery Paulandhika

- Advertisement - Pfrasa_F
Foto: Hafiz Hasan Noor

Medan, Dinamika Online – Usai berlangsung tiga hari pelaksanaan Pelatihan Jurnalistik Tingkat Lanjut Nasional (PJTLN) yang dimulai sejak Minggu (13/10), peserta kembali mengikuti pelatihan mengenai Ilustrasi bersama dengan Art Direktur Tirto.id, Gery Paulandhika di Aula Sipiso-piso Balai Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini (BP PAUD) Jl. Kenanga Raya Medan, Selasa (15/10).

Gery Paulandhika dalam materinya mengajak seluruh peserta untuk menuangkan ide-ide menjadi karya lukis yang bermakna. “Ilustrasi mempresentasikan apa yang kita sampaikan teks secara literal. Misalnya penggambaran tokoh atau ilustrasi kejadian,” katanya saat materi berlangsung.

Ahmad Yusron salah satu perserta yang berasal dari Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Corong mengungkapkan karya ilustrasinya. “Saya menggambarkan seorang humas, pers mahasiswa tidak bisa mengkritik pihak rektorat atau pemerintah. Seorang mahasiswa harus kuliah saja, tidak bisa mengeluarkan pendapa,” jelas pria yang berasal dari Makassar itu.

Gery menambahkan beberapa saran mengenai ilustrasi, jika kurang memahami isi tulisan yang akan dijadikan ilustrasi maka akan menjadi pemahaman yang multi tafsir. Gery juga menilai seluruh peserta memiliki ide dan gagasan ilustrasi yang bermakna dari berbagai isu yang sudah disediakan.

Reporter : Annisa Rizwani dan Nila Maida

Editor      : Cut Syamsidar

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share article

Latest articles