Kelompok 70 KKN DR UIN SU Gelar Kajian Daring

- Advertisement - Pfrasa_F
Foto: Dok. Panitia

Medan, Dinamika Online – Kelompok 70 KKN DR (Kuliah Kerja Nyata dari Rumah) UIN SU adakan kajian daring via group Whatsapp bertajuk “Menyambut Idul Adha 1441 H di Tengah Pandemi Covid-19” yang diikuti 95  peserta, Rabu (29/7).

H.Tuah Sirait, M.HI, selaku pemateri pada kajian daring kali ini menuturkan Idul Adha tahun ini tidak berubah. “Idul Adha tahun ini tidak berbeda, hanya saja adanya wabah Covid-19 kita harus tetap melaksanakan ibadah sesuai protokol kesehatan. Makna dari Idul Adha tidak berubah, ibadahnya juga tidak berubah. Kita tetap menjalankan ibadah Idul Adha ini seperti biasa,” tuturnya.

“Setelah kajian ini terselenggara agar teman-teman bisa memaknai apa sebenarnya Idul Adha. Walaupun kita sedang diuji dengan wabah ini. Harapan saya kita semua tetap bisa menyemarakkan perayaan Idul Adha tahun ini karena apapun itu ibadah tetaplah nomor satu,” tegas Dzakiyyatul Ilmi Sirait selaku penyelenggara dalam menuturkan tujuan diadakannya kajian daring ini yakni.

Peserta kajian daring sangat antusias terkait diadakannya kajian daring ini. “Semua pemaparan dan jawaban dapat dimengerti oleh responden, saya kira kajian yang diadakan ini sangatlah baik. Saya pun berharap seperti yang ustaz tadi sampaikan, bahwa kita semua harus berani menghadapi segala hal karena, hidup dan mati kita sudah menjadi ketetapan Allah,” tutur Bella Novita Nasution Mahasiswa Ilmu pengetahuan Semester IV .

Reporter : Elza Hasyim dan Dara Puspita

Editor      : Nurul Liza Nasution

- Advertisement -

Share article

Latest articles