Ganti Periode, PK IMM FUSI Periode Amaliyah 2020/2021 Resmi Dilantik

- Advertisement - Pfrasa_F
Pengambilan sumpah pada acara Pelantikan PK IMM FUSI UIN SU periode Amaliah 2020-2021 di Aula Dispora SU. (Sabtu, 23/1). (Kamerawan/Taufik Syahputra)

Medan, Dinamika Online –Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam (FUSI) UIN SU resmi dilantik pada Sabtu, (23/1). Pelantikan yang mengusung tema “Meneguhkan Semangat Ikatan serta Merealisasikan Trilogi IMM Demi Tercapainya IMM FUSI yang Berkemajuan” ini berlangsung pada pukul 10.00-12.15 WIB di Aula Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumut. Kegiatan ini di hadiri oleh 80 orang sebagai tamu undangan dari berbagai organisasi mahasiswa, Selasa (26/1).

Sebanyak 16 orang dengan masing-masing bidang, Badan Pengurus Harian (BPH) PK IMM FUSI Periode Amaliyah 2020/2021 sah dilantik oleh pimpinan IMM Cabang Kota Medan Tengku Suhaimi Hakim Putra. Ketua Umum terpilih Sugiarto Sembiring dalam sambutannya menyampaikan bahwa visi misi BPH PK IMM FUSI Periode Amaliyah 2020/2021 ialah siap mendukung penuh kebijakan-kebijakan dari kampus.

“Visi misi kami kedepannya adalah kami akan mendukung penuh kebijakan-kebijakan dari pihak kampus, apa yang bisa kami (PK IMM FUSI) bantu untuk kampus,” ujar mahasiswa jurusan Studi Agama-Agama (SAA) semester 7 tersebut.

Prof. Dr. Muzakkir, M.A. yang merupakan Wakil Dekan III (WD III) FUSI juga turut menyampaikan kata sambutannya. “Kita hadir dalam rangka memberikan dukungan, doa kepada pengurus baru IMM FUSI dan itu saya pegang teguh janji-janjinya akan siap mendukung. Semoga saya tidak pernah melihat di FUSI nanti, IMM itu membakar ban atau berteriak-teriak yang tidak bermoral,” tuturnya.

Sisi lain, demisioner Ketua Umum PK IMM FUSI Khairul Fikri mengingatkan kepada BPH PK IMM FUSI yang baru dilantik untuk meniatkan apa pun yang dilakukan semata-mata hanya karena Allah Subhanahu wa ta’ala. Kemudian, Fikri juga mengingatkan untuk senantiasa memperbaharui niat karena tidak ada yang tahu, di tengah-tengah atau di akhir, itu bisa saja goyang. Maka terus perbaharui niat.

Terakhir, Ketua Umum Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) FUSI berharap semoga pengurus PK IMM yang baru ini dapat bersinergi dan bekerja sama dengan Dema FUSI. “Harapan saya, semoga pengurus IMM yang baru ini dapat bersinergi dan bekerja sama dengan Dema FUSI untuk menjadikan mahasiswa FUSI terkhususnya menjadi mahasiswa yang akademisi dan kreatif baik di dalam kampus maupun di luar kampus serta menjadikan mahasiswa FUSI menjadi mahasiswa yang berakhalaqul karimah,” harap Sarwani Siagian.

Reporter : Deddy Irawan dan Nilamaida

Editor : Amelia Pratiwi

- Advertisement -

Share article

Latest articles