Film Noah: (bukan) Nabi Nuh AS

- Advertisement - Pfrasa_F

noah

Oleh Adjie Pratomo Amry

 

Genre: Drama, Fantasi, Histori

Tanggal Rilis Perdana: 28 maret 2014

Studio: Regency Enterprises dan Protozoa Pictures

Sutradara: Darren Aronofsky

Distributor: Paramount Pictures

Pemain: Russell Crowe, Jennifer Connelly, Ray Winstone, Emma Watson, Anthony Hopkins, dan Logan Lerman

 

 

Sobat Kampus tentu sudah pernah mendengar kisah tentang Nabi Nuh AS (Disebut Noah dalam Alkitab). Ya, kisah Nabi Nuh AS dalam menyebarkan dakwah ke-Esaan Allah memang sangat populer diceritakan sejak di Sekolah Dasar dulu. Klimaksnya adalah saat Nabi Nuh AS membuat kapal berukuran sangat besar untuk menampung seluruh makhluk Allah saat menghadapi banjir besar yang menenggelamkan semua umat Nabi Nuh AS yang tidak mau beriman. Nah, bagaimana bila kisah fenomenal ini difilmkan di layar lebar?

Ada beragam versi kisah cerita tentang Nabi Nuh AS di dunia ini. Dan versi yang diangkat dalam film ini memang bukan versi Islam. Kita tidak akan melihat Allah memerintahkan Nabi Nuh AS untuk membuat kapal besar dalam film ini atau kesesatan upaya menyebarkan dakwah oleh Nabi Nuh kepada kaumnya.

Film ini bercerita tentang Noah (Russell Crowe) yang memimpikan banjir besar yang menutupi seluruh permukaan bumi. Mimpi itu terasa amat nyata baginya dan Ia pun menceritakan hal itu pada keluarga dan pengikutnya. Mereka akhirnya membuat kapal berukuran sangat besar. Semua makhluk termasuk hewan-hewan hutan diangkut masuk ke dalam kapal. Hingga akhirnya banjir besar itu benar-benar datang dan menenggelamkan seluruh permukaan bumi termasuk kelompok yang memerangi Noah.

Pembuatan kisah Noah ke dalam bentuk film sebenarnya sudah pernah dilakukan pada tahun 1928 dulu oleh Warner Bros. Tentu dengan keterbatasan-keterbatasan yang ada pada masa itu, film Noah hanya tampil dalam bentuk yang amat sederhana.

Noah yang direncanakan akan rilis pada maret 2014 nanti akan terlihat lebih nyata dengan visual grafis yang mengundang decak kagum penontonnya. Di jaman serba modern ini memang visual grafis menjadi salah satu daya tarik dalam dunia film. Visual grafis seakan melepas batas kemampuan-kemampuan yang tidak pernah bisa dilakukan oleh manusia asli. Dan yang pasti penonton betah untuk duduk di kursi hingga film selesai.

Satu hal menarik lain dari film ini adalah terlibatnya Emma Watson. Emma akhirnya bisa ‘move on’ dari peran Hermione Granger yang bertahun-tahun dimainkannya dalam film Harry Potter. Jadi jangan harap akan melihat Emma dengan tongkat sihirnya dalam film ini.

Teringat pada film 2012 yang dulu sempat menjadi kontroversi. Noah diprediksi akan ditentang oleh beberapa golongan yang memiliki versi lain tentang cerita Nabi Nuh AS. Tapi disamping itu semua film Noah layak untuk dinantikan. The end of the world… is just the beginning.

- Advertisement -

5 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share article

Latest articles